Aug 31, 2014

SUAMI LADANG AMAL BAGI ISTRI

mawadah wa rohmah


SUAMI ADALAH LADANG AMAL BAGI ISTRI

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته

بسم الله الرحمن الرحيم، الحمد لله والصلاة والسلام على رسول الله وعلى آله وصحبه أجمعين، أما بعد ...

Seorang Isteri Sholehah pasti mencari jalan apa saja yang membuat dirinya mendapatkan ridha dan pahala dari sang Khalik sehingga dia berhasil menjadi insan yang patut masuk surga sholeh, selamat di dunia dan akhirat, salah satu jalan untuk mendapatkan pahala yang banyak, seorang isteri bisa dari jalan suaminya.

Wahai Isteri...
Suamimu adalah ladang yang subur untuk meraih surga Allah سبحانه و تعالى .

Maka manfaatkanlah ladang itu sebaik-baiknya seperti halnya bercocok tanam; sehingga dirimu dapat memetik hasilnya kelak di akhirat.

Rasululullah shallallahu’alaihiwasallam bersabda:

“إِذَا صَلَّتْ الْمَرْأَةُ خَمْسَهَا، وَصَامَتْ شَهْرَهَا، وَحَفِظَتْ فَرْجَهَا، وَأَطَاعَتْ زَوْجَهَا؛ قِيلَ لَهَا ادْخُلِي الْجَنَّةَ مِنْ أَيِّ أَبْوَابِ الْجَنَّةِ شِئْتِ”.
“Jika seorang wanita menunaikan shalat lima waktu, berpuasa di bulan Ramadhan, menjaga kemaluannya dan menaati suaminya; niscaya akan dikatakan padanya: “Masuklah ke dalam surga dari pintu manapun yang kau mau”.

(HR. Ahmad dari Abdurrahman bin ‘Auf radhiyallahu’anhu dan dinyatakan hasan oleh Syaikh al-Albany).

Dalam sebuah keterangan dikisahkan bahwa seorang wanita datang kepada Rasululullah shallallahu’alaihiwasallam untuk suatu keperluan. Setelah selesai, Rasulullah shallallahu’alaihiwasallam bertanya, “Apakah engkau memiliki suami?”. “Ya” jawabnya. “Bagaimana sikapmu padanya?” sambung beliau. “Aku selalu melayaninya kecuali dalam hal yang tidak kumampui” jawabnya. Beliau bersabda,

“انْظُرِي أَيْنَ أَنْتِ مِنْهُ؛ فَإِنَّهُ جَنَّتُكِ وَنَارُكِ”.
“Perhatikan baik-baik bagaimana kedudukanmu di sisinya.Karena ia adalah surgamu atau nerakamu!”.

(HR. Ahmad dari Hushain bin Mihshan dan dinyatakan sahih oleh Syaikh al-Albany).

Selain suami, ladang amal yang bisa menjadi jalan surga bagi seorang isteri adalah anak.

Anak-anak kita merupakan ladang amal yang sangat istimewa.

Rasulullah shallallahu’alaihiwasallam bersabda,

“إِذَا مَاتَ الْإِنْسَانُ انْقَطَعَ عَنْهُ عَمَلُهُ إِلَّا مِنْ ثَلَاثَةٍ؛ إِلَّا مِنْ صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ، أَوْ عِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ، أَوْ وَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُو لَهُ”.
“Jika seorang manusia mati, maka terputuslah seluruh amalannya kecuali tiga; sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat dan anak salih yang selalu mendoakannya”.

(HR. Muslim dari Abu Hurairah radhiyallahu’anhu).

Sebaiknya bagi semua isteri, janganlah disia-sia kan suamimu dan anakmu, sungguh jelas dari hadits diatas bahwa banyak pahala yang bisa dipetik dengan melayani suami dan anak.

Janganlah memiliki alasan karena sibuk banyak pekerjaan lain, capek dengan berbagai kegiatan, malas atau tanpa mendapatkan imbalan, sungguh apabila segala pelayanan terhadap suami dan anak itu ikhlas semata-mata ibadah kepada Allah سبحانه و تعالى , maka berbondong-bondong pahala menyelimuti isteri sholehah dan Allah janjikan Surga sebagai balasannya di akhirat kelak.

Betapa beruntungnya menjadi seorang Isteri Sholehah. Ia dapat dengan mudah mendapatkan balasan pahala yang besar dari Allah سبحانه و تعالى karena ketaatan dan pengabdiannya kepada suami.

Rasulullah صلى الله عليه وسلم bersabda:

"Jika seorang wanita (isteri) melayani suaminya sehari semalam dengan baik hati, ikhlas serta dengan hati yang benar, maka Allah akan mengampuni segala dosanya dan akan dicatat untuknya dari setiap helai bulu dan rambut yang ada pada tubuhnya dengan seribu kebaikan dan dikaruniakan seribu pahala haji dan umroh." (HR. Abu Daud)

Dalam riwayat lain Beliau juga bersabda :

"Ketika seorang suami pulang ke rumah, kemudian sang isteri menyambutnya dengan sebuah senyuman, dan bersegera menjulurkan tangannya untuk mengambil tangan suaminya, maka dosa-dosa mereka berdua berguguran sebelum kedua tangan mereka terlepaskan." (H.R. Abu Daud)

Indah kan Ukhty?
Mudah-mudahan kita semua bisa mempraktekkannya dalam kehidupan sehari-sehari ϑαℓαм berumah Tangga.

Untuk Ukhty yang masih lajang, semoga bisa menjadi tambahan ilmu yang bermanfaat untuk bekal nanti jika sudah bersuami.

آمــــــــــــــــــين آللّهُمَ آمِين

Semoga anda sebagai isteri menjadi isteri yang sholehah.Dan anda para suami,mendapatkan pasangan hidup yang Allah berikan kelayakan sebagai penghuni surga,

أمـــــين يَآاللّهُ رَبَّ آلْعَلَمِيّنْ أمِينْ يَا مُجِيبَ السَّائِلِينْ آمـــــين... اللهم تقبل هذا الدعاء... ومنك الاجابة

"Dan Semoga pesan & Nasehat Ini Dapat Mengambil Pengetahuan Yang Bermanfaat & Bernilai Ibadah Agar Kita Semua Dapat Menghiasi Hati Kita Dengan Keindahan Iman & Kemuliaan Akhlak Didunia Sampai Akhirat"

آمــــــــــــــــــين يا رب العالمين آمِينْ يَا مُجِيبَ السَّائِلِينْ

0 komentar:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.